Melalui Akun Instagram Pribadinya, Anies Baswedan Sampaikan Dirinya Positif Covid-19

- 1 Desember 2020, 13:20 WIB
Anies Baswedan mengkonfirmasi dirinya terpapar COVID-19
Anies Baswedan mengkonfirmasi dirinya terpapar COVID-19 /Siaran pers Pemprov DKI Jakarta

LINGKAR KEDIRI – Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan melalui akun Instagram pribadinya sampaikan bahwa ia positif Covid-19 pada Selasa, 01 Desember 2020.

Anies Baswedan mengatakan bahwa dirinya melakukan tes swab PCR setelah melakukan kontak dekat dengan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria.

Seperti yang diketahui, Riza telah lebih dahulu terkonfirmasi positif Covid-19 pada Minggu, 20 November 2020.

Baca Juga: Pemerintah akan Buka Rekrutmen Guru ASN dengan Status P3K dalam Jumlah Besar, Gaji Setara PNS!

Setelah terkonfirmasi positif Covid-19, lanjut Anies Baswedan, dirinya langsung mengumumkan agar semua pihak yang berinteraksi dengannya dapat segera melakukan tes swab PCR ataupun isolasi mandiri.

“Bagi siapapun yang sempat bertemu saya beberapa hari ini, silahkan langsung menghubungi puskesmas terdekat untuk menjalani tes swab,” ucap Anies Baswedan.

Dalam video berdurasi hampir lima menit tersebut, Anies juga mengatakan bahwa tim tracing dari Dinas Kesehatan juga akan mendata dan menghubungi semua pihak yang sempat melakukan kontak dengannya.

Baca Juga: Habib Rizieq Keluar Lewat Pintu Belakang, Dirut RS UMMI Ungkap Pihaknya Tidak Bertanggung Jawab

Anies Baswedan juga menegaskan bahwa seluruh prosedur terkait penanganan Covid-19 akan dijalankan.

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x