Penerima Vaksin Covid-19 Diminta Menunggu 30 Menit, Ternyata Begini Alasannya

- 18 Februari 2021, 08:56 WIB
Ilustrasi vaksinasi. /pixabay.com/
Ilustrasi vaksinasi. /pixabay.com/ /

LINGKAR KEDIRIOrang yang telah menerima vaksin Covid-19 dianjurkan menunggu selama 30 menit usai divaksin.

Seperti yang dilakukan oleh Presiden Jokowi, pejabat negara, pemuka agama dan sejumlah selebritas saat menjalani vaksinasi Covid-19 perdana pada Rabu, 13 Januari 2021.

Dilansir Lingkar-Kediri.com dari Antara, Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan, Siti Nadia Tarmizi mengatakan hal ini untuk memantau dan memastikan tidak ada Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI).

Baca Juga: CDC: Jika Sudah Vaksin Tak Perlu Isolasi Mandiri Meski Terpapar Pasien Covid-19

Baca Juga: Nino Murka, Elsa Tega Buang Anak Kandungnya ke Panti Asuhan, Spoiler Ikatan Cinta Kamis, 18 Februari 2021 

"Sebagian besar (KIPI) terjadi dalam rentang waktu 30 menit," ujar Siti.

KIPI bisa terjadi dengan menimbulkan beragam gejala, semisal nyeri bekas suntikan, bengkak di lokasi suntikan dan kemerahan pada pada bekas suntikan, atau sistemik seperti demam dan sakit kepala.

Orang bisa saja mengalami reaksi alergi. Namun, petugas kesehatan pada umumnya sudah menyiapkan zat penawar yang disebut Anafilaktik Kit.

Baca Juga: CDC: Jika Sudah Vaksin Tak Perlu Isolasi Mandiri Meski Terpapar Pasien Covid-19

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x