BLT BPJS Ketenagakerjaan Sudah Disalurkan, Ini Penyebab Rekening Non Himbara Belum Dapat Pencairan

- 16 November 2020, 11:47 WIB
Kemnaker sudah mulai mencairkan subsidi gaji BLT BPJS Ketenagakerjaan tahap 2
Kemnaker sudah mulai mencairkan subsidi gaji BLT BPJS Ketenagakerjaan tahap 2 /Instagram / Kemnaker

Baca Juga: Kehadiran Habib Rizieq Jadi Kontroversi? Doni Monardo Minta Pemprov DKI Tegakkan Protokol Kesehatan

Kemungkinan, dana BSU BLT BPJS baru akan diterima pemegang rekening BCA dan Bank Swasta lainnya pada Senin 16 November 2020. 

Pasalnya, ada jangka waktu untuk transfer antar bank. Oleh karenanya, ia meminta masyarakat untuk bersabar.

Namun Menaker Ida Fauziyah mengatakan bahwa pihaknya mengusahakan bahwa dana segera diterima para pekerja yang berhak mendapatkannya.

Untuk pemegang rekening Bank Himbara tetapi belum juga menerima dana BLT BPJS termin kedua, bisa jadi karena tak memenuhi persyaratan.

Syarat yang wajib dipenuhi karyawan agar berhak menerima bantuan sesuai Permenaker No. 14 tahun 2020, yaitu:

1. Warga Negara Indonesia yang dibuktikan dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK)
2. Terdaftar sebagai peserta jaminan sosial tenaga kerja yang masih aktif di BPJS Ketenagakerjaan yang dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan,
3. Peserta yang membayar iuran dengan besaran iuran yang dihitung berdasarkan upah di bawah Rp 5 juta sesuai upah yang di laporkan kepada BPJS Ketenagakerjaan,
4. Pekerja/buruh penerima upah,
5. Memiliki rekening bank yang aktif,
6. Peserta yang terdaftar sebagai peserta aktif di BPJS Ketenagakerjaan sampai dengan bulan Juni 2020.

Baca Juga: Ceramah Habib Rizieq Dikomentari Henry Yoso: Ya Allah, Betapa Kotornya Ucapan Orang Ini

Diketahui, termin 2 ini merupakan penyaluran BLT BPJS Ketenagakerjaan atau BSU untuk periode November 2020 hingga Desember 2020 bagi para penerima termin 1.

Total dana yang diberikan kepada pekerja dan buruh penerima tetap sama, yakni sebesar Rp1,2 juta (Rp 600 ribu per bulan).***

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah