Tips Agar Panjang Umur Ala Orang Jepang, Nomor 6 Sulit Dilakukan Orang Indonesia

- 30 Desember 2021, 20:00 WIB
Ilustrasi  agar panjang umur.
Ilustrasi agar panjang umur. /Pexels.com/ Anna Shvets

LINGKAR KEDIRI –  Sekitar 2% penduduk Jepang yang hidup di atas usia 90 tahun dan mungkin sekitar 2 juta jiwa semuanya orang tua di atas usia 90 tahun, mereka juga masih aktif bergerak kesana kemari.

Banyak orang menginginkan hal tersebut, sebab ingin menikmati hidupnya lebih lama lagi bersama orang terkasih.

Berikut tips panjang umur ala orang Jepang yang bisa anda lakukan di rumah, dilansir dari Youtube SB30 Healh.

Baca Juga: 10 Tips Atasi Kesehatan Mental Kamu Agar Tetap Waras, Salah Satunya Tersenyum

1. Minuman green tea

Di Jepang minuman green tea bisa anda temukan di mana saja, ya minuman di sana ada mesin yang tinggal memasukkan uang, keluar minuman tersebut.

Tentu saja green tea di sana tidak ditambahkan dengan gula, jika anda minum green tea lalu ditambahkan dengan gula pasir yang banyak, sama saja bohong dan. tidak ada gunanya.

Green tea banyak manfaatnya untuk kesehatan jantung, antioksidan dan sebagainya.

Baca Juga: Perhatikan, 4 Macam Firasat Ini Tak Boleh Diabaikan Jika Ingin Selamat dari Marabahaya

2. Orang Jepang banyak konsumsi makanan Seafood

Jadi hasil dari laut seperti ikan yang mereka makan dalam porsi kecil.

Kalaupun makan daging mereka akan makan daging limit, jadi makan daging tanpa lemak dan itupun dalam porsi kecil.

Makanan laut seperti ikan kaya akan omega-3 yang baik untuk otak dan pembuluh darah.

Baca Juga: Ini Makna Mimpi Bertemu dengan Seseorang, Salah Satunya Mantan Kita

3. Tofu atau tahu jepang

Di Jepang terdapat makanan fermentasi yang baik untuk kesehatan, terutama pencernaan dan jantung yakni, makanan Tofu yang berupa tahu Jepang.

Jepang memiliki kualitas tahu yang sangat sangat baik dan snagat diperhatikan kualitas makanannya.

4. Budaya mandi orang Jepang

Bukan mandi dengan shower atau dengan gayung tapi di Jepang budaya mandinya adalah mereka mandi di kolam air panas.

Di sana banyak terdapat pemandian umum, jadi airnya sangat kaya akan mineral jadi bagus untuk kulit dan tujuan mereka saat mandi yakni dapat mengurangi tingkat stress.

Jika anda sibuk bekerja, tingkat stres anda tinggi maka akan memperpendek umur Anda.

Baca Juga: Hati-hati, Jika Ada Gejala Ini di Mata Anda, Jadi Tanda Awal Terkena Diabetes, Kata Para Ahli

5. Fasilitas kesehatan yang baik

Ini menjadi salah satu alasan kenapa orang Jepang bisa hidupnya lebih panjang.

6. Edukasi

Jadi anak-anak sejak kecil, mereka diajarkan untuk bertanggung jawab terhadap dirinya sendiri.

Mereka ke sekolah berjalan kaki atau menggunakan sepeda. Sebab hal itu melatih mereka untuk selalu bergerak hingga dewasa.

Jadi mereka tidak akan mungkin menggunakan mobil atau motor dan sebagainya akhirnya kebiasaan ini dibawa sampai mereka dewasa dan lanjut usia.

Banyak orang Jepang yang sudah lanjut usia memilih bekerja di kebun bercocok tanam setiap hari, aktif bergerak di bawah sinar matahari.

Baca Juga: Bagi Penderita Diabetes Makan Mie Ini, Justru Kontrol Kadar Gula Darah, Segera Coba

7. Jepang sangat minim tingkat kekerasan

Hal ini menjadi salah satu alasan kenapa Jepang umurnya lebih panjang.

8. Mereka menghargai orang yang lebih tua dengan hari libur nasional

Setiap hari Senin di Minggu ke-3 bulan September adalah liburan untuk mereka yang berusia lanjut dan di Jepang sendiri pemerintah memberikan penghargaan bagi mereka yang telah mencapai usia 100 tahun.

Jadi mereka akan diberikan penghargaan dalam bentuk cangkir Sake atau sake cup.

Contohnya, Nabi Tajima dari Kagoshima Jepang tercatat lahir pada tahun 1900 dan baru saja meninggal di 21 April 2018 lalu yakni umur 117 tahun.

Kunjungi situs resmi kami secara langsung di lingkarkediri.pikiran-rakyat.com untuk mendapatkan informasi menarik dan terbaru lainnya.***

Editor: Yulian Fahmi

Sumber: Youtube SB30 Health


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah