Cegah Radikalisme, Mahfud MD Ajak Masyarakat Amalkan Ajaran Agama Secara Adil dan Seimbang

- 18 Maret 2021, 15:02 WIB
Menko Polhukam, Mahfud MD.
Menko Polhukam, Mahfud MD. /Twitter/@mohmahfudmd

LINGKAR KEDIRI – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) RI Moh. Mahfud MD berharap kepada para tokoh lintas agama agar mengajak umatnya untuk mengamalkan ajaran agamanya secara adil dan seimbang.

Harapan itu menurutnya sebagai salah satu cara agar terhindar dari perilaku yang menyimpang. Khususnya, kata dia, mencegah terhadap berbagai sikap dan praktek dari paham-paham atau aliran keagamaan yang radikal.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Asmara 18 Maret 2021, Saatnya Pisces Membawa Hubungan Ke Jenjang yang Lebih Serius

Baca Juga: Ramalan Zodiak Keuangan 18 Maret 2021, Pisces Mendapat Kemudahan, Aquarius Akan Mendapatkan Banyak Pujian

"Hal itu (mengamalkan ajaran agamanya secara adil dan seimbang) untuk mencegah sikap dan praktek dari paham-paham atau aliran keagamaan radikal yang berpotensi menjadi gangguan terhadap kerukunan umat beragama,” ujar Mahfud sebagaimana dikutip dalam keterangan resminya pada Kamis, 18 Maret 2021.

Dia menjelaskan moderasi beragama di Indonesia pada dasarnya berkembang dengan baik. Sehingga, secara umum menurutnya rakyat Indonesia telah tumbuh dengan penuh toleran.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Asmara 18 Maret 2021, Saatnya Pisces Membawa Hubungan Ke Jenjang yang Lebih Serius

Baca Juga: Ramalan Zodiak Keuangan 18 Maret 2021, Pisces Mendapat Kemudahan, Aquarius Akan Mendapatkan Banyak Pujian

Oleh karena itu, konflik karena perbedaan agama sangat kecil terjadi di Indonesia. Kalaupun ada teroris, kata Mahfud, adalah karena perilaku menyimpang penganut salah agama.

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: polhukam.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah