Temui Pengunjuk Rasa Tolak RUU Omnibus Law, Anies Baswedan: Besok Kita Akan Teruskan

- 9 Oktober 2020, 05:38 WIB
Anies Baswedan saat temui para pengunjuk rasa di Jakarta
Anies Baswedan saat temui para pengunjuk rasa di Jakarta /ANTARA

Lingkar Kediri-Aksi demonstrasi yang dilakukan di Ibukota Jakarta pada Kamis 8 Oktober terus berlanjut hingga tengah malam.

Aksi tersebut lantaran adanya protes berbagai kalanan dalam menolak Rancangan Undang-Undang (RUU) Omnibus Law yang disahkan pada Senin 5 Oktober lalu.

Para pengunjuk rasa merusak beberapa fasilitas umum salah satunya adalah halte bus yang berada dipinggiran jalan Jakarta.

Baca Juga: Gempa Bumi Berpotensi Tsunami Terkait dengan Mitos Ratu Kidul, Berikut Penjelasan LIPI

Lantaran hal tersebut, Gubernur Jakarta Anies Baswedan menemui para demonstran dan mengatakan akan meneruskan aspirasi mereka kepada Gubernur se-Indonesia.

Anis juga meminta para mahasiswa untuk terus menegakkan keadilan karena hal tersebut adalah hak masyarakat.

"Aspirasi semua disampaikan dan saya sampaikan kepada semua dan insyaAllah besok akan kita teruskan. Semua aspirasi yang tadi disampaikan akan diteruskan. Besok akan ada rapat semua gubernur, besok kita akan teruskan," kata Anies saat menemui pengunjuk rasa di HI.

Anies menyebutkan bahwa aspirasi oleh seluruh komponen harus dihargai, tidak hanya di Jakarta, tapi juga seluruh tempat serta penyampaian aspirasi akan selalu mereka hargai.

Baca Juga: Beredar Kabar Partai Demokrat Pimpin Serta Biayai Pendemo RUU Cipta Kerja, Cek Faktanya disini

Anis menyampaikan agar Pengunjuk rasa bisa menahan diri untuk terus menyampaikan aspirasi dengan tertib dan baik.

Halaman:

Editor: Zaris Nur Imami


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah