Kemnaker dan BNSP Targetkan Sertifikasi Kompetensi Kerja, Ida Fauziyah Ingatkan Jangan Main-main!

- 18 November 2020, 13:40 WIB
Menaker Ida Fauziyah secara simbolis menyerahkan sertifikasi kompetensi kerja kepada perwakilan enam LSP dalam Rakor LSP, Selasa 17 November 2020 di Jakarta
Menaker Ida Fauziyah secara simbolis menyerahkan sertifikasi kompetensi kerja kepada perwakilan enam LSP dalam Rakor LSP, Selasa 17 November 2020 di Jakarta /Twitter/@KemnakerRI

LINGKAR KEDIRI – Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) bersama dengan Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) menargetkan sertifikasi kompetensi kerja yang dikeluarkan Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) guna memperoleh pengakuan kompetensi secara internasional.

Hal ini mengingat pentingnya sertifikasi kompetensi kerja sebagai sarana meningkatkan daya saing tenaga kerja Indonesia sehingga mampu bersaing dengan tenaga kerja asing.

“Jadi saya ingatkan sekali lagi jangan main-main dengan proses sertifikasi karena hal ini akan menentukan daya saing tenaga kerja kita di pasar global,” ujar Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah.

Baca Juga: Tayang Malam ini, Berikut Sinopsis Film Deepwater Horizon dan Ghost Stories di Bioskop TRANS TV

Baca Juga: BMKG: Waspada Gelombang Tinggi Mencapai 4 Meter di Indonesia Dua Hari Kedepan, Berikut Wilayahnya

Dalam sambutan sekaligus pengarahan pada acara Rapat Kordinasi LSP bertema “Sertifikasi Sebagai Jaminan Mutu Tenaga Kerja Kompeten” di Jakarta pada Selasa, 17 November 2020, Ida menjelaskan bahwa BNSP memiliki peran penting dalam  proses pengakuan kompetensi tenaga kerja.

Selain itu, BNSP juga menjadi elemen penting dalam mempersiapkan tenaga kerja yang kompeten secara nasional.

“BNSP dan stakeholder harus mampu dengan cepat merespon setiap perkembangan pada dunia industri,” ujar Ida.

Baca Juga: Gempa Terkini, BMKG: Magnitudo 5,1 di Kodi, Sumba Barat, NTT dan 3,3 Magnitudo di Lombok Utara, NTB

Halaman:

Editor: Mualifu Rosyidin Al Farisi

Sumber: Kemnaker


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x